GRUNDFOS SUBMERSIBLE 3 PUMPS
POMPA AIR SUBMERSIBLE 3
Pompa Air Submersible 3 Inches yang handal dan cocok untuk sumur dalam, tipe pompa SQ mudah untuk dioperasikan dan dipasang.
Pompa SQ sangat cocok untuk berbagai penggunaan dan kebutuhan :
- Penyaluran air
- Pengairan dan Pertamanan
Fitur – fitur khusus yang dimiliki oleh semua tipe pompa SQ :
- Start Pompa Halus : Cocok untuk mencegah terjadinya “Water Hammer” dan tidak mengganggu tegangan listrik dirumah
- Torsi Tinggi : Fitur ini menjadikan pompa dapat berfungsi dengan baik walaupun suplay daya listrik / voltase dalam keadaan rendah (Mampu bekerja hingga 150V)
- Proteksi Kelebihan Beban Listrik : Fitur ini melindungi motor pompa terhadap keadaan voltase listrik yang tidak stabil (turun naik). Jika keadaan ini terjadi, maka pompa secara otomatis akan menaikan atau menurunkan putaran mesin hingga menghentikan pompa.
- Proteksi dari Kekosongan Air (Dry Running) : Fitur ini mencegah pompa rusak karena kekosongan (habis)nya air untuk dipompa. Pompa secara otomatis akan memastikan mesin
- Auto Re-Start : Fitur ini memastikan suplay air selalu ada dan tidak kurang
Semua tipe pompa SQ secara khusus di rancang dan dibuat dari baja stainless (stainless steel) yang berkualitas tinggi sehingga dapat memompa air / cairan bahkan yang agresif sekalipun.